
Masalah yang sering terjadi pada kesehatan rambut seperti kerontokan, rambut kering dan dan mudah patah, kulit kepala kering serta masalah lainnya sering dipengaruhi oleh beberapa hal seperti kondisi lingkungan yang tidak sehat karena debu dan cuaca matahari yang terik, kondisi fikiran yang terlalu stress, masalah keturunan dan juga kondisi hormon yang dialami oleh setiap orang.Untuk dapat mencegah berbagai masalah pada rambut dan kulit kepala tersebut sudah banyak metode yang dibuat oleh para ahli kesehatan dan salah satu metode atau cara yang cukup mudah dan alami untuk meningkatkan kesehatan rambut dan kulit kepala adalah dengan cara mengonsumsi berbagai jenis buah-buahan yang dapat memicu pertumbuhan dan menjaga kesehatan rambut seperti buah melon.Nutrisi penting yang terdapat pada buah melon seperti vitamin A, vitamin B kompleks dan vitamin C sangat berperan penting dalam menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala. Vitamin A membantu menjaga rambut secara keseluruhan, memicu pertumbuhan rambut yang baru sekaligus mencegah rambut menjadi kering, mudah parah dan rusak. Alphakaroten, betakaroten, dan retinol ketiganya termasuk kedalam vitamin A yang dapat membantu menjaga pertumbuhan rambut.Vitamin B kompleks yang terdiri dari inositol dan biotin berperan menjaga aliran darah dan oksigen ke kulit kepala. Aliran darah dan oksigen yang lancar pada kulit kepala membuat pertumbuhan rambut menjadi optimal. Selain vitamin A dan vitamin B kompleks, nutrisi lainnya yang terdapat pada buah melon adalah vitamin C. Seperti yang sudah kita tahu bahwa vitamin C merupakan antioksidan yang bermanfaat menghilangkan radikal bebas termasuk pada rambut dan kulit kepala sehingga membuat rambut tetap terjaga dan terhindar dari kerontokan dan mudah patah. Bebagai kebaikan nutrisi pada melon itu dapat Anda dapatkan dengan cara rutin mengonsumsi buah melon setiap hari.Selain menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala dari dalam dengan cara rutin mengonsumsi buah yang mengandung nutrisi penting seperti vitamin A, vitamin B kompleks dan vitamin C seperti buah melon, Anda djuga dapat menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala dari luar menggunakan buah melon. Caranya, parut beberapa buah melon dan campurkan dengan sedikit madu kemudian lumurkan dan pijat pada seluruh bagian rambut dan kulit kepala. Perawatan menggunakan parutan buah melon ini dapat Anda lakukan setiap hari saat mandi dan keramas.