
Fruitaholic yang suka dengan pepaya, jangan buru-buru buang biji pepaya, karena biji pepaya bisa bikin wajah terlihat lebih cerah dan mengurangi lingkar hitam pada mata. Caranya:
Bahan: 1 sendok makan pepaya matang
1-2 sendok makan biji pepaya
1 sendok teh Coconut oil
1 sendok makan madu murni
Cara Membuat: haluskan semua bahan kecuali coconut oil, pada blender atau food processor hingga menjadi pasta kental.
Cara Pakai: Aplikasikan pasta ke area wajah dan diamkan selama 1-10 menit.
Bilas dengan air hangat lalu keringkan
Oleskan coconut oil menggunakan kapas pada seluruh wajah.
Catatan: Masker Biji Pepaya mengandung Alpha Hydroxy Acids (AHAs) yang membuat kulit Fruitaholic terasa perih saat ia sedang bekerja mengangkat kulit mati, menghaluskan, mengenyalkan dan mencerahkan kulit. Namun, jika terasa terlalu perih, segera bilas dengan air hingga bersih.
Menghilangkan Lingkar Hitam Pada Mata Dengan Pepaya
Untuk yang satu ini sangat mudah, Fruitaholic. Anda tinggal mengambil daging pepaya dan haluskan lalu aplikasikan di sekitar mata.Selamat mencoba, Fruitaholic.