Buah-buahan Yang Meningkatkan Konsentrasi Mengemudi
Pada saat Fruitaholic sedang mengendarai kendaraan, konsentrasi adalah hal terpenting. Dengan meningkatkan konsentrasi, pengemudi akan lebih sigap dan waspada menghadapi segala hal yang terjadi di jalan. Sehingga mengurangi risiko munculnya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti kecelakaan lalu lintas.Tidak hanya dengan istirahat yang cukup sebelum mengendarai kendaraan, Fruitaholic juga harus memperhaikan faktor lain yaitu pola makan sebelum mengendarai kendaraan. Ada beberapa makanan yang terbukti mampu meningkatkan dan menjaga konsentrasi otak agar tetap stabil. Salah satunya dengan mengkonsumsi buah. Berikut buah yang dapat fruitaholic konsumsi sebelum berkendara:PISANGPisang termasuk buah yang kaya nutrisi dan energi. Teksturnya yang lembut membuat banyak orang suka mengonsumsi buah ini. Kandungan kalium, serat, mangan, dan vitamin B yang tinggi dapat membantu produksi serotonin, norepinephrine, dan dopamine di tubuh. Hal ini tentunya, berguna untuk memperlama durasi konsentrasi otak seseorang.ALPUKATJangan khawatir dengan kandungan lemak pada alpukat. Jenis lemakdalam buah ini adalah lemak tak jenuh yang baik bagi kesehatan jantung. Lemak tak jenuh dalam alpukat tidak akan menyumbat aliran darah. Justru lemak tersebut akan memperlancar sistem peredaran darah pada otak dan jantung. Kinerja otak pun akan maksimal bila oksigen dan nutrisinya senantiasa terpenuhi. Bonusnya, kandungan serat alpukat membantu pengendara wanita untuk terhindar dari rasa lapar.NANAS Nanas mengandung zat yang baik bagi kesehatan otak. Asam amino triptofan yang terkandung dalam buah nanas mampu menginduksi relaksasi serta ketenangan bagi pengonsumsinya. Anda bisa mengonsumsi nanas sebanyak 250 gr setiap hari, entah dalam bentuk olahan atau pun yang masih segar.MANGGA Mangga tinggi kandungan potasium yang akan menjaga tingkat energi Fruitaholic. Buah yang mengandung banyak glutamin ini dikaitkan dengan perbaikan dalam memori bagi manusia. Mangga juga sumber antioksidan Vitamin C, yang akan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh Fruitaholic, yang memungkinkan untuk berkonsentrasi pada pekerjaan lebih lama.Selalu perhatikan rambu-rambu lalu lintas dan jangan lupa untuk istirahat selama 10 menit setiap dua jam berkendara agar konsentrasi tetap terjaga dan tentunya biisa ngemil buah. Selamat berkendara, Fruitaholic!